Search

Cantik-Cantik Tatoan, Itu Preman Apa Seni? - Okezone

TAMPANG ganteng nan gagah dengan sejumlah tato di sekujur tubuh. Kalau stigma zaman Orde Baru yang bertato masuk golongan preman, kini justru jadi gaya hidup serta identitas personal kekinian.

Chef Juna, Tora Sudiro sampai Nikita Mirzani bisa jadi ikon tato kekinian. Selebs yang juga gemar ditato syantik, sebut saja Nia Ramadhani, Poppy Sovia hingga sang model Fahrani.

BERITA TERKAIT +

Dominansi tato juga terlihat dari lini pesepakbola. Pelopornya tentu saja David Beckham yang merajah betis, lengan sampai tengkuknya. Disusul oleh Lionel Messi, Neymar, Zlatan Ibrahimovic dan Mauro Icardi.

Nah, kalau Okezoners penasaran dengan kisah di balik tato, simak ya penjelasan sejarawan tentang tato. Mulai dari identifikasi dengan preman hingga sejarah pola tato yang konon Indonesia menjadi negara tertua pencipta tato lho!

Tapi memang meski tato bentuknya kecil, bikin bapernya besar. Kok bisa? Baca dulu kisah nyata si Raja Tato yang ditolak 9 agen perjalanan ke Tanah Suci. Ada pula cerita para artis yang memutuskan untuk menghapus tato nama mantan, hmm...siapa saja?

Okezoners sebenarnya enggak perlu baper deh kalau tahu awal mula tato ditemukan. Sebagai penanda suku-suku terjauh, pada zaman dahulu bukan hanya sekadar hasil karya seni mereka.

Seni rajah tubuh ini menyimbolkan kelas sosial yang tinggi sampai identifikasi antaranggota suku seperti di kalangan Dayak, Kalimantan. Ataupun seperti para Mama di NTT yang menato dirinya sebagai lambang telah menikah.

Kalau pada zaman modern, tato juga berfungsi menambah tingkat kecantikan bagian berbulu di tubuh. Uppss..jangan salah! Maksudnya bisa buat tato alis, tato bibir, hingga tato mata.

Baca Juga : Tato Ini Bisa Kembalikan 'Hidup' Penyintas Kanker Payudara, Ini Kisahnya

Buat yang bosan serta berniat hijrah dengan menghapus tato, enggak perlu khawatir. Kian marak nih layanan hapus tato gratis, untuk mereka yang hijrah. Sakit enggak sih dan apa syaratnya?

Cukup klik kanal lifestyle.okezone.com buat info lengkapnya. Lantaran tato memang kerap bikin hal-hal mencengangkan, bahkan salah satu menteri perempuan Indonesia sempat disorot karena betisnya dirajah.

Kisah nyata jamaah haji bertato pun wajib kamu simak di Okezone Weekend edisi tato pada Sabtu-Minggu esok tanggal 13-14 April 2019.

(ful)

Let's block ads! (Why?)

https://lifestyle.okezone.com/read/2019/04/12/612/2042575/cantik-cantik-tatoan-itu-preman-apa-seni

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cantik-Cantik Tatoan, Itu Preman Apa Seni? - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.