TRIBUNPEKANBARU.COM,PEKANBARU-Menari jadi cara bagi Jocelyn mengekspresikan diri. Hal itu jadi alasannya menekuni Tari Balet hingga kini. Hampir satu minggu ia habiskan untuk latihan balet.
"Kalau sekarang lebih fokus ke balet. Seminggu latihan dari Selasa hingga Minggu," ujar remaja 15 tahun itu kepada Tribun, Senin (21/1).
Siswi SMA Darma Yudha ini tidak menampik bahwa hobinya ini butuh tenaga ekstra.
Tapi ia tetap menjalaninya dengan penuh semangat.
Menari baginya merupakan salah satu cara untuk menghilangkan gundah.
Remaja kelahiran 3 Agustus 2003 ini tidak cuma sibuk menjalani latihan. Ia juga ingin unjuk gigi dalam kompetisi balet.
Tahun ini ia berencana untuk mengikuti kompetisi balet di suatu daerah.
Sebelum menekuni balet seutuhnya, Jocelyn mulanya hanya coba-coba. Perlahan ia menyukai tarian ini.
Ia mengaku senang bisa latihan balet bersama teman-temannya.
Walau menekuni balet, Jocelyn juga menguasai tari tradisional. Remaja ini biasanya tampil dalam sejumlah event atau kegiatan.
Berbagai prestasi ternyata sudah dikantongi dara cantik ini. Di antaranya Juara 2 lomba tari FLS2N SD tingkat Provinsi Riau, Juara 2 Lomba Tari FLS2N SMP tingkat Provinsi Riau, Juara 1 Festival lomba Tari Bujang Dara kecik dan sejumlah prestasi lainnya.
"Kalau ada info lomba tari, dari sekolah juga memberi kabar," paparnya.
Jocelyn merasa hobi balet mendapat dukungan dari kedua orangtuanya. Tapi dengan catatan tidak menganggu jadwal sekolahnya.
"Selama tidak menggangu aktivitas sehari dan tidak kelcapean," ujar sulung dari dua bersaudara ini.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gadis Cantik Pekanbaru ini Piawai Menari Balet - Tribun Pekanbaru"
Post a Comment