BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Mentari memang selalu bersinar terang. Begitu juga dengan perempuan muda Banua ini, Mentari atau yang lebih akrab disapa Link Tari. Di mana pun berada, ia selalu menunjukkan ‘sinar’nya yang berkilau.
Dulu ia sangat dikenal di dunia tarik suara di Banjarmasin terutama pada genre pop. Bahkan ia pernah menjadi penyanyi tetap di sejumlah hotel dan kafe ternama di kota ini.
Namun ketika kariernya sebagai singer mulai menanjak, Link Tari justru memilih berhenti. Dia lebih memilih menggeluti wirausaha mandiri dengan membuka butik dan hairclip,wig atau rambut palsu.
"Butik saya ada di Kota Jakarta, tepatnya di Jakarta Utara, yang jalankan teman kepercayaan saya. Kalau hairclip dan wig saya kembangkan di Banjarmasin secara door to door maupun via daring (online)," tutur Link Tari, Sabtu (21/07/2018).
Bagi Linktari wirausaha adalah pekerjaan yang menuntut keseriusan dan keuletan dengan hasil yang menggiurkan. Hasil yang meningkat besar dalam jangka waktu yang pendek merupakan keunggulan utama menjadi wirausaha.
Karena itu, dia memilih terjun ke dunia wirausaha dengan meninggalkan dunia entertainment yang selama ini turut membsarkan namanya. Ia memulai berwirausaha sejak beberapa tahun lalu.
Dirinya membuka butik sejak masih aktif di dunia entertaintment, karena ia melihat pasar fashion di dunia hiburan sangat laris. Banyak temen-temanya satu profesi yang menanyai baju dan fashion yang ia kenakan.
"Kebetulan saya orang yang paling suka fashion, terutama yang unik unik. Jadi, saya mulai berpikir untuk membuka usaha butik dan fashion," beber Tari.
Selengkapnya baca di koran Banjarmasin Post edisi, Minggu (22/07/2018).
www.banjarmasinpostco.id/khairil rahim
http://banjarmasin.tribunnews.com/2018/07/21/pensiun-nyanyi-perempuan-cantik-ini-tetap-genggam-hokiBagikan Berita Ini
0 Response to "Pensiun Nyanyi, Perempuan Cantik Ini Tetap Genggam Hoki"
Post a Comment