Liputan6.com, Jakarta Gaya cantik Prancis dan Italia diakui di seluruh dunia. Keduanya pun bisa dijadikan tolok ukur bagaimana perempuan lokal di sana memperhatikan kecantikannya. Prancis dan Italia, pusatnya fashion dunia sekaligus rumahnya perempuan-perempuan chic yang tahu bagaimananya tampil cantik effortless.
Gaya cantik ikonik dua negara ini sudah sering FIMELA bahas. Tapi rasanya akan lebih lengkap bila kita kupas lagi langsung dari mereka yang berasal dari sana. Let's meet model Prancis Camille Hurel dan bintang street style Milan Gilda Ambrosio. Seperti apa rutinitas kecantikan mereka? Apakah filosofi cantik dua sosok cantik beda negara ini sama? Mari ungkap.
Their Hair Treatment
Camille Hurel yang berjalan untuk Prada, Versace, dan Bottega Veneta mengaku tidak terlalu merawat rambutnya. Ia hanya keramas 2 kali dalam seminggu. Itulah alasan mengapa ia lebih suka rutin melakukan deep treatment dengan hair-cleansing mask untuk membersihkan sekaligus merawat rambutnya yang sering di-styling selama fashion week maupun stres akibat polusi.
Lain halnya dengan Gilda Ambrosio yang justru suka menghabiskan waktunya di salon untuk merawat rambut. Ia tidak pernah keramas di rumah. Tiga kali dalam seminggu ia ke salon untuk blow-dry. Itulah rahasia mengapa rambutnya selalu cantik sempurna.
Bisa dilihat perbedaannya, perempuan Prancis lebih low-maintenance, sementara perempuan Italia yang sangat memperhatikan tampilan rambutnya tidak keberatan ke salon beberapa kali dalam seminggu.
http://www.liputan6.com/lifestyle/read/3428108/kulit-cantik-sesuai-kepribadian-pilih-gaya-italia-atau-prancisBagikan Berita Ini
0 Response to "Kulit Cantik Sesuai Kepribadian, Pilih Gaya Italia atau Prancis?"
Post a Comment