Search

Rahasia Kulit Cantik dan Sehat Saat Liburan dengan Perawatan Kecantikan di Pesawat - Fimela.com

Fimela.com, Jakarta Saat liburan menggunakan pesawat, kamu memiliki waktu lebih selama di penerbangan untuk merawat kulitmu. Sehingga kamu bisa tampil cantik dan lebih segar. Ada banyak cara memanfaatkan waktu selama di pesawat untuk perawatan kecantikan, mulai dari menjaga kebersihannya hingga mengontrol kelembapan kulit.

Seperti dilansir dari situs Boldsky, Minggu (5/1/2020), kamu bisa melakukan beberapa cara perawatan kecantikan di pesawat selama perjalanan liburan. Lantas apa saja langkah-langkah perawatan kecantikan di pesawat tersebut? Berikut penjelasannya.

1. Bersihkan area tempat dudukmu

Tidak peduli seberapa bersih kelihatannya, ada kemungkinan besar terdapat kutu bakteri dalam penerbangan. Selain itu, ribuan orang bepergian setiap hari dengan penerbangan tersebut. Jadi, untuk melindungi kulitmu, bersihkan area tempat dudukmu secara menyeluruh sebelum memulai perjalanan. Meski terasa berat namun langkah ini sangat penting.

2. Masker yang menghidrasi

Kulit cenderung menjadi kering selama penerbangan. Hal ini karena tekanan udara dan paparan pendingin udara yang intens. Masker hidrasi adalah cara yang bagus untuk mengatasinya. Tidak hanya melembabkan kulit, tetapi juga memberikan efek menenangkan bagi kecantikan kulitmu. Jika kamu merasa tidak nyaman menggunakan masker lembar, ada pilihan masker gel yang mudah digunakan dan dibawa kemana-mana.

Let's block ads! (Why?)

https://www.fimela.com/beauty-health/read/4147582/rahasia-kulit-cantik-dan-sehat-saat-liburan-dengan-perawatan-kecantikan-di-pesawat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rahasia Kulit Cantik dan Sehat Saat Liburan dengan Perawatan Kecantikan di Pesawat - Fimela.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.