Search

Polisi Wanita Cantik Ini Melamar Pria Buronan Kasus Pembunuhan Untuk Menikah - Tribun Manado

TRIBUNMANADO.CO.ID - Untuk menangkap seorang buronan, Polisi wanita asal India melakukan penyamaran yang beda dari yang sudah pernah dilakukan. Dia menyamar menjadi pengantin buronan.

Polwan cantik di Chhatarpur, Madya Pradesh, India ini berpura-pura menjadi pengantin wanita buronan kasus pembunuhan. 

Pria yang menjadi buronan tak hanya kasus pembunuhan ini bernama Balkishan Chaubey, seorang penduduk desa Bijouri, distrik Mahoba Uttar Pradesh, India.

Ia dijatuhi 16 kasus kriminal berat dan jadi buronan selama setahun terakhir.

Chaubey telah membunuh seorang pria di MP Nowgaon pada Agustus 2019.

Polisi sudah berusaha menangkapnya.

Tapi pria itu berhasil melarikan diri setiap kali akan ditangkap.

"Polisi MP berusaha menangkapnya tetapi setiap kali dia berhasil menghindari kami," kata Polisi Chhatarpur, SS Baghel.

Sampai satu ketika, polisi mendengar kabar bahwa pria itu sedang mencari calon pengantin wanita untuk dinikahi.

Dan informasi inilah yang digunakan polisi, untuk menjebaknya.

Let's block ads! (Why?)

https://manado.tribunnews.com/2019/12/01/polisi-wanita-cantik-ini-melamar-pria-buronan-kasus-pembunuhan-untuk-menikah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Polisi Wanita Cantik Ini Melamar Pria Buronan Kasus Pembunuhan Untuk Menikah - Tribun Manado"

Post a Comment

Powered by Blogger.