Search

Sudut Cantik Laweyan di Solo yang Mungkin Kamu Belum Tahu

Solo - Kampung Laweyan di Solo identik akan destinasi belanja batik yang populer. Namun selain itu, Laweyan juga memiliki banyak sudut cantik yang instagramable.

Sejak abad ke-19 silam hingga hari ini, Kampung Laweyan masih mempertahankan eksistensinya sebagai penghasil kerajinan batik. Hal itu pun dapat dilihat melalui sejumlah tempat belajar pembuatan batik hingga toko-toko yang menjualnya.

BACA JUGA:Wisata Kuliner Ayam Goreng Mbah Karto Langganan Jokowi

Namun bagi kamu yang tidak ingin belajar atau membeli batik, Kampung Laweyan tetap bisa menjadi pilihan destinasi menarik di Solo. Coba saja jelajahi setiap sudut gang di Laweyan yang menjadi saksi bisu sejarah pembuatan batik di sana.

Tepat hari Senin kemarin (2/4/2018), detikTravel pun berkesempatan mengisi siang hari dengan berjalan kaki santai di Laweyan. Ternyata menyenangkan loh!

Dinding dan tembok tua di Laweyan (Randy/detikTravel)Dinding dan tembok tua di Laweyan (Randy/detikTravel)

Melewati setiap gang sempit Laweyan, rasanya seakan membawa diri ini kembali ke masa lampau. Jendela kayu jadul hingga tembok bata dengan cat yang luntur dimakan cuaca, menjadi bukti akan otentiknya Laweyan.

Tersembunyi di balik tembok Laweyan, traveler juga dapat menjumpai sejumlah tempat produksi batik. Baik yang dilakukan dengan metode cap hingga tradisional. Jika ingin, kamu pun bisa melihat aktivitas pembuatan batik secara langsung di salah satu sentra pembuatannya.

Hanya perlu diketahui, gang di Laweyan bisa jadi membingungkan layaknya labirin. Hanya tidak usah khawatir tersesat, traveler bisa menemukan sejumlah peta wisata Laweyan yang tersebar di beberapa sudutnya.

Ada peta wisata agar tidak tersasar (Randy/detikTravel)Ada peta wisata agar tidak tersasar (Randy/detikTravel)

Apabila beruntung, kamu bisa menemukan dinding yang dihias dengan mural cantik untuk foto. Ada juga sudut Laweyan yang menyimpan mobil VW hingga taman bacaan yang Instagramable.

Tersesat di Laweyan, tentunya cukup menyenangkan. Khususnya bagi kamu yang menyukai bangunan bersejarah dan otentik.

BACA JUGA:Mandi Kembang Ritual Wajib Mobil Bung Karno

(rdy/rdy)

Let's block ads! (Why?)

https://travel.detik.com/domestic-destination/d-3953010/sudut-cantik-laweyan-di-solo-yang-mungkin-kamu-belum-tahu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sudut Cantik Laweyan di Solo yang Mungkin Kamu Belum Tahu"

Post a Comment

Powered by Blogger.